Sinergitas Lanal Sibolga Dalam Penyaluran Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19



Sebagai wujud sinergitas TNI-Polri dengan Forkopimda Sibolga,  Komandan Lanal Sibolga Letkol Laut (P) Andris Benhard Marinbun Simaremare, M.Tr.Hanla menghadiri penyaluran  Bantuan Sosial (Bansos) berupa sembako kepada masyarakat yang terdampak ekonomi akibat pandemik Covid-19 di Kecamatan Sibolga Selatan dan Sibolga Kota,  Rabu (13/5/2020).

Penyaluran sembako dilakukan secara simbolis oleh Walikota Sibolga Drs. Syarfi Hutauruk di Kantor Lurah Aek Manis, Kecamatan Sibolga Selatan, dan di Kantor Lurah Pasar Belakang Kecamatan Sibolga Kota.

Dalam sambutannya, Walikota Sibolga
menyampaikan bahwa Gugus Tugas telah melakukan berbagai tindakan pencegahan dan percepatan penanganan dampak Covid-19, diantaranya melakukan penyemprotan disinfektan, sosialisasi pencegahan covid-19, membagikan masker, pengadaan APD, ventilator dan peralatan rumah sakit lainnya, serta membagikan bantuan Sembako. 

Bantuan sembako yang disalurkan berupa 25 kg beras, mie instan 1 dus, telur 1 rak, gula 1 kg, minyak goreng 1 liter dan susu kental manis 1 kaleng.

"Jumlah penerima bantuan sebanyak 10.000 Kepala Keluarga (KK), dengan perkiraan penerima manfaat sebanyak 40.000 jiwa, dimana penerima bantuan diluar penerima bantuan PKH dan BLT. Bantuan sembako ini bersumber dari APBD Kota Sibolga dan menjelang Hari Raya Idul Fitri, Dinas Perindustrian dan Perdagangan akan menggelar pasar murah di tiap kelurahan,” ujarnya.

Kegiatan dihadiri oleh Wakil Walikota Sibolga Edi Polo Sitanggang, Kajari Sibolga Henri Nainggolan, Danlanal Sibolga Letkol Laut (P) Andris Benhard Marimbun Simaremare, M.Tr.Hanla dan Perwakilan Polres Sibolga.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sinotif Bimbel Spesialis Matematika, Fisika dan Kimia

Homeschooling dibidang Matematika, Fisika dan Kimia dengan Sinotif Lebih Mudah Untuk Mengontrol Pembelajaran Anak

Vitalis Sabun Mandi Yang Memiliki Keharuman Tahan Lama dan menjanjikan Pengalaman Mandi Yang Berbeda.