Chinese Food Makanan Produksi Yu I Kitchen Sangatlah Classic

 



Jakarta, Masakan khas Tionghoa atau yang lebih sering dikenal dengan Chinese food memang saat ini tengah digandrungi masyarakat Indonesia. Penggemar Chinese food bahkan telah mewabah mulai kalangan anak-anak hingga orang tua. Chinese food disukai lantaran memiliki cita rasa yang menyatu dengan lidah masyarakat kita.

Penggemar Chinese food memang sangat tinggi hingga membuat peluang bisnis Chinese food amat menjanjikan. Bisnis Chinese food menjadi salah satu bisnis yang dapat dijadikan peruntungan karna akan melahirkan omset yang sangat menjanjikan.

Salah satu resto Chinese food yang selalu digandrungi oleh masyarakat di area Jakarta adalah Yu I Kitchen. Yu I Kitchen pertama kali didirikan pada tahun 2005 dengan nama Yu I. Yu I sendiri memiliki arti persahabatan dalam bahasa Mandarin.

"Jadi kami berharap setiap tamu yang datang makan di sini puas dan senang serta bisa menjadi sahabat kami," ungkap Yuswardi, owner Yu I Kitchen.

Beragam menu spesial dihadirkan di Yu I Kitchen, seperti Siobak alias babi panggang, Tahu special Yu I (tahu bikin sendiri), Miesua Goreng, Ikan Saos Nyonya, Gado-gado Vietnam, Ayam Goreng Binjai, dan Kwetiaw Goreng XO.

“Bukan tanpa alasan kami memilih Chinese food karena saya sendiri adalah penggemar Chinese food. Dan kebetulan waktu itu ada partner yang mengajak untuk kerja sama membuka Yu I. Dan kalau berbicara harga, kami jamin Yu I Kitchen sangat bersaing dengan resto Chinese food lainnya, karena harganya amat murah, berkisar dari 40 ribu sampai 350 ribu rupiah,” tambah Yuswardi.

Yuswardi juga menambahkan, yang membedakan Yu I Kitchen dengan Chinese food lainnya adalah makanan produksi Yu I Kitchen sangatlah classic dan tidak lekang oleh waktu. Itu dibuktikan dengan banyaknya pelanggan tetap Yu I Kitchen yang selalu kembali memesan menu-menu mereka.

Ke depan, Yuswardi berharap Yu I Kitchen bisa tetap meraih kepercayaan customer lama dan baru. Dan bisa segera membuka beberapa cabang lainnya.

"Sekarang ini kami membuka outlet restaurant di Muara Karang. Kalo pagi kami buka bakmi di pasar Muara Karang. Ada juga beberapa outlet lainnya seperti di Gandaria City Mall dan Mall Alam Sutera. Dan pelanggan juga bisa memesan dari rumah melalui nomor telepon 08121302168, 081381459005, atau di 021-66600452. Nah sebelum memesan menu kami, para pelanggan juga bisa ngepoin menu-menu kami di Instagram yu.i.kitchen," terang Yuswardi (Sum)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sinotif Bimbel Spesialis Matematika, Fisika dan Kimia

Homeschooling dibidang Matematika, Fisika dan Kimia dengan Sinotif Lebih Mudah Untuk Mengontrol Pembelajaran Anak

BERLANGSUNG MERIAH, INI 3 HAL YANG BIKIN AUTO KANGEN DWP